Rabu, 28 Oktober 2009

Diskusi

Saya seorang wanita berusia 33 tahun telah menjalani lumpektomi 3 bulan yang lalu oleh karean menderira Ductal Carcinoma in situ ( DCIS ) .Kelenjar limfe dari hasil biopsi tidak mendapatkan hasil yang besih dari kanker.Sekarang saya akan mendapatkan lumpektomi kedua dan radioterapi atau mastektomi total jika pada payudara dijumpai mikrokalsifikasi.Saya butuh informasi dan pendapat untuk mengambil keputusan dan bagaimana peran ultrasonografi ( usg) untuk mendiagnosis penyakitnya?.
Jawaban:
Lumpektomi untuk DCIS yang lalu tidak cukup dalam pengobatannya , oleh karena di sekitarnya tidak bebas kanker.
Sebaiknya dilakukan pengambilan jaring dua atau tiga tempat operasi , jika tetap tidak bebeas kanker pinggirnya maka sebaiknya dilakukan tindakan mastektomi.DCIS akan cepat meluas daerah yang terkena kanker atau menjadi invasif.Apalagi bila ada mikrokalsifikasi maka sulit untuk didapatkan batas operasi yang bebas kanker.Sebaiknya segera diskusi dengan dokter bedah plastik-rekonstruksi ,jika nantinya dilakukan mastektomi.Selanjutnya akan dilakukan radioterapi.Tamoksifen dianjurkan mencegah terjadinya rekurensi , bila reseptor hormonal positif dan konultasi dengan dokter onkologis untyuk mengatasi efek sampingnya.USG untuk identifikasi kelaianan di payudara dan dapat membedakan antara kista dan bukan kista.Good luck to you.

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda